GSO (Gading Serpong Olympic) diadakan setiap 1 tahun sekali, dan lomba
yang diadakan yaitu P3P (Pramuka, PMR, Paskibra). Pada tahun ini, SMPK 2
mengirimkan 3 regu untuk kategori Pramuka dan 2 regu untuk PMR.Acara
pembukaan dimulai dengan upacara dan pelepasan burung dara sebagai
lambang cita-cita para penerus bangsa yang tinggi dan cinta kepada tanah
air Indonesia. Lomba ini tidak hanya untuk lingkup Penabur, tetapi
banyak juga sekolah-sekolah di luar Penabur yang ikut berpartisipasi
dalam lomba ini.
Akhirnya, melalui perjuangan yang tidak mudah, tim Pramuka Putri SMPK 2
berhasil meraih JUARA 1 dan tim PMR meraih JUARA 2 dalam kategori tandu
darurat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar